PENGUMUMAN

Website ini telah pindah alamat ke mediatani.co

Waduk Jatigede Digenangi, Petani Padajaya Kehilangan Kerja

Sabtu, September 05, 2015
MediaTani.com - Sejumlah warga terdampak penggenangan waduk Jatigede di Desa Padajaya, Kecamatan Wado, Sumedang, Jawa barat, yang berprofesi sebagai petani dipastikan akan kehilangan pekerjaan dan lahan pertanian garapannya.
Ilustrasi - Sawah Tergenang

Meski demikian, hingga saat ini, para patani di Dusun Bojongsalam, Desa Padajaya itu, masih bertahan menggarap lahan pesawahannya. Padahal, penggenangan sudah dimulai sejak 31 Agustus lalu.

“Setelah tergenang nanti kami tidak punya lagi lahan garapan. Kami akan kehilangan pekerjaan,” ujar seorang warga Desa Padajaya, Suryana, (64),  seperti dilansir metrotvnews.com Jumat (4/9/2015).

Dikatakan Suryana, para petani di wilayah genangan yang berada di Desa Padajaya dipastikan akan kebingungan. Pasalnya, hingga kini banyak yang belum mengetahui harus pindah ke mana dan mencari pekerjaan apa.

“Saat ini untuk memenuhi kebutuhan hidup kami hanya mengandalkan hasil bertani,” katanya.

Hingga saat ini, kata Suryana, petani belum bisa pindah atau pergi meninggalkan Desa Padajaya yang akan tergenang. Mereka beralasan belum mendapatkan uang kompensasi dari pemerintah.

"Sampai sekarang juga masih belum dibayar kompensasinya. Jadi, mau pindah juga susah. Tidak ada biaya. Kalau hak kita sudah dibayarkan, kami akan pindah," katanya. (UWA/MTN)